Masuk Kabinet Jokowi, Ajang Pembuktian Bagi Puan



Puan Maharani


Banyak pihak menyangsikan Puan Maharani yang mempunyai kans besar ditunjuk presiden terpilih Joko Widodo sebagai salah satu menterinya.

“Puan Maharani harus diberikan peluang yang sama dengan profesional partai lainnya.‬ Selain punya latar belakang pendidikan yang terverifikasi, Puan juga meraih banyak prestasi di partai dalam mengantarkan Jokowi-JK memenangi pemilu presiden,” kata peneliti senior Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Lucius Karus, di Jakarta, Ahad (19/10).


Selama ini, ujarnya, kapasitas Puan hanya dilihat dari latar belakang keluarganya. Sampai-sampai menghilangkan fakta lain yang menjadi kelebihan dari putri tunggal Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.


Di mata Lucius, Puan merupakan tokoh PDIP yang telah melewati berbagai proses pengkaderan. Jika ia kini menduduki pos jabatan Ketua DPP Bidang Politik PDIP, ia menilai, hal itu sangat wajar. Faktanya, ia mampu mengemban jabatan tersebut dan PDIP sukses pada pemilu 2014.


“Dalam dunia politik, kepercayaan rakyat saat Pemilu selalu menjadi indikator kesuksesan politikus. Atas hal itu, Puan sudah menjawabnya dengan meraih suara terbanyak pada pelaksaan pemilu, bahkan secara nasional merupakan peraih suara terbanyak,” ujarnya.


Ia berharap publik tidak menghakiminya sebagai figur yang tak berprestasi hanya karena opini yang dibangun oleh lawan politiknya.


“Jika jadi anggota kabinet, ini adalah ajang pembuktian diri seorang Puan Maharani. Apakah dia mampu atau tidak, diberi kesempatan dulu,” tambah Lucius.


Sumber : http://ift.tt/1rHNcbQ


Comments

Popular posts from this blog

[TRUE STORY] Surabayan Gigolo: Ternyata Si Tante tak Selalu Cari yg Jago di Ranjang

[ PANLOK Idaman ....] Sandra Dewi Tak Heran Ahok Galak dan Suka Marah

Pengakuan Para Gigolo Kelas Atas di Surabaya